Mentimun atau ketimun masuk buah apa sayur ya, kalau boleh kubilang mentimun termasuk sayuran buah, Buah mentimun sangat cocok sebagai lalapan untuk menemani beberapa jenis menu masakan. buah mentimun juga digunakan untuk perawatan kulit.
Buah mentimun sangat mudah ditanam, dalam polibag pun mentimun dapat berbuah, asalkan kita mau belajar. Berikut saya sajikan cara bertanam mentimun.
Pembuatan benih
Biji mentimun yang sudah dijadikan bakal benih banyak dijual di toko toko pertanian di kemas dalam kaleng atau sachet. harganya dari 7 ribu sampai 20 ribu tergantung jenis dan banyaknya benih. Anda juga bisa membuatnya sendiri dari buah timun yang anda tanam dengan cara di biarkan tua dan matang di pohon, kemudian diambil bijinya dan jemur sampai kering.
Cara Penanaman
Setelah 35 hari tanaman mulai berbunga, Seperti anda lihat pada gambar, itu adalah bunga yang akan menjadi calon buah timun, yang akan membesar dengan cepat kalau tanaman subur. Hari ke 45 anda sudah bisa memetik buahnya.
Mudah sekali bukan ?, sekarang buah timun harganya sekitar 3 sampai 4 ribu rupiah per kilo nya. Anda dapat memanen buah timun setiap tiga hari sekali dengan memilih buah yang sudah berukuran besar, ingat jangan teralalu tua, buah yang sudah terlalu tua tidak enak dan tidak di sukai konsumen.
Yang perlu anda perhatikan agar tanaman timun subur, Tanah harus gembur atau tidak padat. Tanaman yang tumbuh di tanah yang padat akan menjadi kerdil, warna daun menjadi kuning baru 2 atau 3 daun tanaman berbunga dan tidak bisa berbuah.
Saya mempunyai tetangga yang punya usaha bertanam timun secara rutin baik musim hujan atau kemarau di tegalan sawah. Hasilnya cukup lumayan, sangat membantu menopang kebutuhan keluarga apabila di tekuni. Jangan berkecil hati bagi yang tidak memiliki lahan yang luas, di halaman depan rumah atau belakang rumah, anda juga bisa menanamnya dengan metode vertikultur menggunakan polibag atau pot. Saya telah beberapa kali menanamnya dan hasilnya cukup lumayan.
Cara Penanaman
- Buatlah Guludan , atau gulanan selebar 1 M dan untuk jumlah guludan serta panjangnya terserah anda. tergantung lahan yang ada tentunya. Jarak masing masing guludan kita beri jarak 40 cm, untuk lewat saat kita menyiram.
- Cangkul dan gemburkan guludan, biarkan terkena terik matahari barang sehari dua hari.
- Siapkan benih yang sudah di rendam dengan air hangat selama 5 jam dengan di beri furadan sedikit.
- Buatlah lubang sedalam 5 cm dengan batang kayu bulat ( panja ) dengan diameter 5 cm, di sepanjang tepi dan tengah guludan, jadi untuk tiap guludan ada 3 baris.
- Jarak masing masing lobang 40 cm.
- Masukan biji ketimun ke dalam lobang masing masing 2 biji, kemudian taburi lobang dengan pupuk kandang hingga rapat.
- Basahi masing masing lobang dengan air secukupnya.
Setelah 35 hari tanaman mulai berbunga, Seperti anda lihat pada gambar, itu adalah bunga yang akan menjadi calon buah timun, yang akan membesar dengan cepat kalau tanaman subur. Hari ke 45 anda sudah bisa memetik buahnya.
Mudah sekali bukan ?, sekarang buah timun harganya sekitar 3 sampai 4 ribu rupiah per kilo nya. Anda dapat memanen buah timun setiap tiga hari sekali dengan memilih buah yang sudah berukuran besar, ingat jangan teralalu tua, buah yang sudah terlalu tua tidak enak dan tidak di sukai konsumen.
Yang perlu anda perhatikan agar tanaman timun subur, Tanah harus gembur atau tidak padat. Tanaman yang tumbuh di tanah yang padat akan menjadi kerdil, warna daun menjadi kuning baru 2 atau 3 daun tanaman berbunga dan tidak bisa berbuah.
Saya mempunyai tetangga yang punya usaha bertanam timun secara rutin baik musim hujan atau kemarau di tegalan sawah. Hasilnya cukup lumayan, sangat membantu menopang kebutuhan keluarga apabila di tekuni. Jangan berkecil hati bagi yang tidak memiliki lahan yang luas, di halaman depan rumah atau belakang rumah, anda juga bisa menanamnya dengan metode vertikultur menggunakan polibag atau pot. Saya telah beberapa kali menanamnya dan hasilnya cukup lumayan.
No comments:
Post a Comment