Saturday, 2 July 2011

UBI TALAS INDRALAYA ( KIMPUL )

Talas atau keladi  termasuk suku  talas talasan ( Araceae )  berbatang lunak, berdaun lebar.  Ada berbagai jenis Talas di Indonesia,  Ubi talas indralaya atau ada yang menyebutnya kimpul dan adapula yang memberi nama  talas belitung berberda dengan jenis ubi talas senthe.  Umbi ini masih jarang yang membudi dayakannya. Hanya di beberapa daerah saja di luar jawa seperti di Daerah Sumatra utara, Sumatra selatan , Kalimantan timur dan  sulawesi utara.  Disana tanaman ini di budi dayakan secara teratur.
Ubi talas indralaya, atau kimpul, menghasilkan umbi di sekeliling batang,  bersap dan berlapis lapis dari bawah ke atas.  Sehingga hasilnya lumayan banyak untuk satu batang pohon kimpul.  Nampak pada gambar, benjolan benjolan yang mengelilingi batang adalah bakal umbi yang akan membesar apabila di tanam,  namun kalau tidak tertutup tanah, benjolan tersebut akan tumbuh menjadi tunas baru.
 Jadi bisa kita simpulkan bahwa umbi dari tanaman kimpul adalah merupakan bakal batang tunas baru.  Bisa kita bayangkan berapa banyak umbi yang dihasilkan dari benjolan yang mengelilingi batang.  Cukup lumayan banyak. Untuk batang pokok dengan diameter 12 cm dapat menghasilkan 6 - 7 kg umbi kimpul dengan umur tanaman 5 - 6 bulan. Harga per Kg kimpul di pasar mencapai 2000 rupiah / Kg nya.  Setelah umbinya kita ambil, batangnya kita tanam kembali dan semakin besar batangnya semakin banyak pula hasil kimpulnya Batang kimpul dapat tumbuh sebesar paha orang dewasa.  
Cara penanaman Kimpul cukup mudah.  sebaiknya yang kita tanam adalah batangnya, sehingga cepat menghasilkan umbi.  Batang kimpul yang akan kita tanam, potong pelepah daunnya, rapikan batang bagian bawah dengan bentuk bulat meruncing ke bawah.  Sisakan pucuk daunnya, tanam di tanah yang gembur,  dan berhumus, agar proses pertumbuhan  umbi tidak terhambat.   
Ubi talas kaya karbohidrat sehingga dapat dijadikan bahan makanan pengganti nasi.  Kimpul juga bisa di jadikan tepung sebagai campuran bahan roti kering.  Beraneka ragam cara pengolahan kimpul agar menjadi makanan yang enak di santap, antara lain   : 
1.  Perkedel kimpul , perkedel kimpul tidak kalah lezatnya dengan perkedel dari kentang. 
2.  Cimplung Kimpul , 
3.  Keripik kimpul
4.  Kimpul rebus 
5.  Rawu kimpul. 
6.  dll
Menanam kimpul secara teratur merupakan peluang usaha juga buat para petani, mengingat hasilnya yang berlimpah dan harganya cukup lumayan.  
Lahan untuk menanam kimpul tidak memerlukan lokasi khusus, Kimpul bisa ditanam dimana saja, di kebun , pekarangan rumah, di pematang sawah, di sepanjang tepian sungai dll.  Kimpul tetap menghasilkan umbi yang cukup lumayan.  


1 comment:

  1. Mas Hendro, thanks postingannya namun tolong pencerahannya mengenai:
    1. Apa batang induknya juga bisa dikonsumsi seperti kimpulnya. Selama ini saya hanya ambil kimpulnya utk dikonsumsi.
    2. Kapan saat yang tepat kimpul itu dipanen. Karena saya punya tanaman talas kimpul di samping rumah, kimpulnya malah jadi tanaman talas banyak sekali di sekeliling induknya.
    Trims pencerahanyya.

    ReplyDelete